Tahun 2016 ini, pemerintah membuka kesempatan kepada Lulusan Sekolah menengah Atas untuk mengikuti seleksi menjadi siswa/taruna pada Kementerian/Lembaga yang mempunyai Lembaga Pendidikan Ikatan Dinas (LPID).
Berikut daftar 7 Sekolah Tinggi yang membuka pendaftaran :
1.
Kementerian Keuangan (PKN STAN) sebanyak
3.650 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 21 Maret s/d 3 April 2016,
pelaksanaan TKD dari tanggal 20 s/d 24 Juni 2016)
2. Kementerian Dalam Negeri (IPDN)
sebanyak 900 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 29 Maret s/d 19 April 2016,
pelaksanaan TKD dari tanggal 9 s/d 13 Mei 2016);
3.
Kementerian Perhubungan (STTD)
sebanyak 300 siswa pola pembibitan (pendaftaran dibuka dari tanggal 4 April s/d
27 Mei 2016, pelaksanaan TKD dari tanggal 9 s/d 10 Agustus 2016);
4. Kementerian Hukum dan HAM (AIM dan
POLTEKIP) sebanyak 260 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 21 Maret s/d 4
Mei 2016, pelaksanaan TKD dari tanggal 30 Mei s/d 3 Juni 2016);
5. Badan Pusat Statistik (STIS)
sebanyak 500 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 1 Maret s/d 30 April 2016,
pelaksanaan TKD dari tanggal 19 s/d 22 Juli 2016);
6. Badan Meteorologi, Klimatologi,
dan Geofisika (STMKG) sebanyak 250 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 21
Maret s/d 22 April 2016, pelaksanaan TKD dari tanggal 11 Mei s/d Selesai);
7. Lembaga Sandi Negara (STSN)
sebanyak 80 siswa (pendaftaran dibuka dari tanggal 15 s/d 30 Maret 2016,
pelaksanaan TKD dari tanggal 15 s/d 22 April 2016).
Untuk informasi lebih
lanjut dapat mengakses : http://panseldikdin.menpan.go.id/
Selamat mencoba dan Semoga sukses
Tidak ada komentar:
Posting Komentar